Rapat Konsolidasi DPD BAIN HAM RI Se Jawa Barat

 



PENANEWS.WEB.ID

SUKABUMI- Dewan Pimpinan Wilayah ( DPW )  BAIN HAM RI Provinsi Jawa Barat gelar Rapat Konsolidasi para pengurus DPD sejawa Barat dalam rangka meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat dalam pendampingan Hukum ,


Edi Junaedi, SH, CFLS, C.LSC, CSLE, CBFL, CPM sebagai Ketua BAIN HAM RI provinsi Jawa Barat Saat memberikan wejangan nya mengatakan ,"  buat seluruh pengurus dan anggota BAIN HAM RI untuk terus bekerja secara professional dan tetap mengedepankan untuk memberikan pelayanan hukum bagi masyarakat,  dan tetap saling dukung dan kebersamaan dalam setiap langkah disetiap pekerjaan yang dihadapi," tegas Edi Junaedi.


Kembangkan terus kemampuan diri,dengan selalu belajar dan terus belajar , khususnya dalam pemahaman hukum yang ada di negara kita.


Salah satu untuk mengembangkan diri, DPW BAIN HAM RI provinsi secara berkala terus menerus mengadakan kompetensi  Hukum dengan menggelar Certified Foundation Law Science  yang saat sudah menelurkan 3 Angkatan, " Sambung Edi




Hadir pula Ketua Dewan Penasehat DPW BAIN HAM RI Provinsi Jawa Barat Buya. Adv. Assist. Prof. Dr. Hamdan Firmansyah, MMPd, MH, CLA, CT, CMT, menyampaikan pentingnya program kerja yang terukur dan terarah sesuai visi, misi dan tujuan organisasi sehingga eksistensi BAIN HAM RI bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Jawa Barat umumnya Rakyat Indonesia.


Rapat konsolidasi yang  sekaligus bersilaturahmi yang masih suasana Hari Raya Idul Fitri 1446.Sekaligus Pengesahan dan penyerahan tanda keanggotaan  sebagai Anggota Persatuan Advokat Muslim Indonesia ( PERADMI ) yang langsung di serahkan oleh  Buya. Adv. Assist. Prof. Dr. Hamdan Firmansyah, MMPd, MH, CLA, CT, CMT,  yang Juga sebagai perwakilan dari PERADMI pusat diberikan kepada Edi Junaedi yang di saksikan juga  oleh para ketua Dewan Pimpinan Daerah  ( DPD ) BAIN HAM RI se jawa Barat.

( Achmad Hidayat)



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama